Guru Professional Mewujudkan Generasi Bangsa yang Berkualitas

GURU PROFESSIONAL MEWUJUDKAN GENERASI BANGSA YANG BERKUALITAS

guru professional

Kita semua tahu, Guru mempunyai peranan yang sangat penting dalam Pendidikan anak bangsa. Guru yang hebat dalam mendidik anak bangsa akan menghasilkan generasi unggul, kuat serta manusia yang dapat berperan besar bagi masyarakat.

 

Untuk mewujudkannya, seorang guru harus mempelajari dua aspek terlebih dahulu yaitu, keilmuan dan keguruan. Dari aspek keilmuan tersebut seorang guru harus melalui beberapa tahap, diantaranya : dididik, dibimbing, dibentuk, dan dilatih melalui Pendidikan yang ditempuh sebelumnya.

 

Tidak hanya lulusan S1 saja yang bisa menjadi guru hebat, guru lulusan SLTA pun juga bisa, asalkan mempunyai pendidikan yang cukup. Pendidikan yang cukup disini maksudnya adalah memiliki bekal ilmu dari banyak membaca, dengan ini seorang guru bisa mendapatkan pengetahuan yang lebih luas, untuk disalurkan kepada anak didik.

Mirisnya Guru Indonesia

Tapi di sisi lain, ada hal yang sangat disayangkan, yaitu kualitas Guru di Indonesia semakin rendah dikarenakan adanya fenomena jual beli gelar dan ijazah palsu. Lebih miris lagi orang yang ikut dalam jual beli gelar tersebut adalah orang yang “katanya” berpendidikan dan kemudian menjadi seorang guru. Gelar dan ijazah palsu yang didapatkannya hanya bayangan semu yang dicetak tanpa melalui proses Pendidikan yang melelahkan.


Bagaimana generasi-generasi bangsa bisa mendapatkan Pendidikan yang berkualitas? Jika gurunya saja tidak pernah mencicipi pendidikan apalagi jika orang seperti itu mengabdikan dirinya pada dunia pendidikan. Sudah pasti tidak ada bedanya generasi terdidik dan tidak terdidik.


Seperti yang kita ketahui generasi-generasi unggul bangsa tak lepas dari guru-guru yang professional. Generasi yang benar-benar akan menjadi Agen of Change bagi bangsa ini.

Seorang guru juga harus mengetahui tingkat kemampuan anak didik yang duduk di SD, SMP ataupun SMA. Jika seorang guru ditempatkan di Pendidikan sekolah dasar maka seorang guru tidak boleh mengajarkan pelajaran yang melampaui tingkat SD.

Guru Hebat itu.....

Guru yang hebat tidak hanya memberikan ilmu terhadap anak didiknya tetapi bisa memenuhi kebutuhan sesuai dengan tingkatannya, mengajarkan pelajaran hidup terhadapnya, mengaitkan ilmu yang diajarkan dengan kehidupan sehari-hari sesuai dengan syariat agama, dan menjadi contoh yang baik bagi anak didiknya.


Seorang guru di sekolah juga harus bisa menjadi ayah dan ibu bagi anak didiknya, sehingga anak didiknya tidak sungkan untuk bersenda gurau, berbagi cerita, dan meminta pendapat berbagai masalah terhadap gurunya.


Seperti yang kita ketahui Pendidikan sekolah adalah Pendidikan kedua setelah Pendidikan ibunya. Maka dari itu, seorang guru harus menjadikan Pendidikan kedua itu terlaksana, dengan cara tidak menyusahkan anak didiknya di sekolah.


Guru yang hebat harus berusaha sebisa mungkin untuk menjadi sutradara dan aktor yang professional dalam proses pembelajaran. Jika impian ini terwujud maka anak didiknya akan enjoy dalam belajar tanpa adanya beban yang ditanggung.


Guru yang hebat harus menyesuaikan keadaan di tengah pesatnya teknologi. Teknologi yang hadir di zaman millenial ini lebih cerdas, cepat, dan efektif dalam pencarian informasi. 

Teknologi tak akan pernah menggantikan sosok guru

Dalam hal ini seorang guru harus mengubah cara pembelajarannya dari tradisional menjadi multistimulan agar proses pembelajaran menjadi lebih menyenangkan. Pencarian informasi melalui google sangat mudah dilakukan tetapi mesin ini tidak dapat menanam nilai karakter pada anak didiknya, maka dari itu peran Guru sangat dibutuhkan untuk saat ini. Tanpa adanya peran Guru maka generasi bangsa akan dimakan oleh mesin popular ini.

Baca Juga : Punahnya Manusia dan Kemanusiaan – wibiart.com

Penulis : Khalisah Imaniyyah

6 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jelajahi Cakrawala di Perpustakaan!

Kami menyediakan berbagai layanan dan sumber intelektual untuk mendukung berjalannya Tri Dharma Perguruan Tinggi!

Our Services

Digital Library

Open Acces Catalog

Repository

Bebas Pustaka

Journal International

Top Features

Digital Corner

BI Corner

References Room

Scan and Copy Document

Food Court

© 2024 IT UNIDA Library

Verified by MonsterInsights